PAMEKASAN, Kapolres Pamekasan AKBP Rogib Triyanto bersama jajaran melakukan safari Jumat ke sejumlah masjid di Kabupaten Pamekasan.
Safari Jum’at kali ini bertempat di Masjid Baiturrohim Dusun Tamberu Alit Timur, Kecamatan Batumarmar, Jum’at (10/6/2022) siang.
Setelah melaksanakan sholat Jum’at, Kapolres AKBP Rogib Triyanto secara langsung memberikan Kultum dan Binluh Kamtibmas pada jemaah.
AKBP Rogib Triyanto menyampaikan binluh Kamtibmas mengenai “Peran Kepolisian dalam Kehidupan Beragama”. Menurutnya, Peran penyuluhan atau bimbingan dan penyuluhan melalui agama sangat penting dalam membantu tugas kepolisian khususnya di Kabupaten Pamekasan dalam mencegah paham radikalisme.
Demikian pula halnya dengan masalah sosial dan akhlak bangsa, Ulama dan Polisi perlu bekerjasama dalam memperbaiki akhlak bangsa, mengarahkan ke tujuan hidup yang sebenarnya.
“Sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat untuk manusia lainnya, sehingga tugas polisi yaitu melindungi, mangayomi dan melayani masyarakat adalah sarana untuk mewujudkan manusia yang bermanfaat bagi manusia lainnya” kata Kapolres AKBP Rogib Triyanto.
Kata dia, Peran Polri akan memberikan motivasi kepada warga untuk melakukan kebaikan dengan penuh keikhlasan sehingga yang dilakukan akan bernilai ibadah.
Usai memberikan himbauan Kamtibmas, Kapolres Pamekasan tampak menyerahkan bantuan Al-Qur’an secara simbolis kepada perwakilan takmir masjid.
“Semoga bantuan Al Qur’an ini bisa bermanfaat bagi warga setempat khususnya jamaah Masjid Baiturrohim,” pungkasnya. (Vick).
Editor: Achmad.